Sabtu, 08 Juli 2017

Evaluasi Diri



Terus belajar, Cari ilmu, Ikhtiar lebih optimal, Husnudzan (berprasangka baik) kepada Allah, dan Bersyukur.

Janji Allah, “Barangsiapa yang bersyukur pasti Allah akan menambah nikmatnya.” Sehingga walau kadang terasa sempit pasti lain waktu Allah akan memberikan KELAPANGAN REZEKI kepada kita.
Bekerja dan berusaha adalah mulia. Bahkan Allah sangat mencintai orang yang senang bekerja dan berusaha. Katakanlah: "Hai kaumku, bekerjalah sesuai dengan keadaanmu. Sesungguhnya Aku akan bekerja (pula), Maka kelak kamu akan mengetahui”. (QS. Az-Zumar [39]: 39). Di sisi lain Rasulullah pun memuji orang yang bekerja sebagai ladang pahala dan ibadah. Rasulullah bersabda, "Barangsiapa yang pulang ke rumahnya di sore hari dan merasakan kelelahan karena kedua tangannya bekerja di siang hari, maka pada malam itu dia akan mendapat ampunan Allah SWT." (HR. Thabrani).
Semoga Allah Yang Maha Mengatur Rezeki setiap makhlukNya memberikan kemudahan bagi kita dalam berikhtiar optimal menjemput rezeki yang digantungkanNya. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan komentar yang baik